Thursday, March 05, 2009

Maju dan Bangkitlah BangsaKu!


Ditengah-tengah hiruk pikuknya genderang pemilihan calon presiden dan wakil presiden. Begitu banyaknya para pendekar-pendekar bangsa ini yang mau mencalonkan diri untuk tampil sebagai pucuk pimpinan di negeri ini. Mulai dari partai yang baru berdiri sampai ke partai yang sudah lama bercokol di tanah air ini. Mereka saling berlomba-lomba untuk memajukan partai mereka untuk mendapatkan simpatisan rakyat.Berbagai macam cara di lakukan untuk menonjolkan diri, mulai dari datang kerakyat untuk mengambil simpati dengan memberi sumbangan sambil membisikkan pilihlah Aku. Ada yang dengan cara memberikan bukti pembangunan di daerah-daerah, membangun jalan-jalan baru, mendirikan sekolah, dan memberikan sumbangan keperumahan-perumahan dan sebagainya. Namun yang tak kalah serunya ada di antara calon-calon pemimpin rakyat berfoto dengan binatang untuk mengundang simpati dan perhatian orang banyak untuk memilih mereka.Kalau kita lihat dan perhatikan untuk memberikan sesuatu, tentu butuh uang dan dana. Bahkan tidak sedikit dana yang di keluarkan hanya untuk supaya dipilih. Berjuta-juta bahkan bermilyar-milyar mereka menghabiskan uang untuk itu. Lalu pertanyaannya ? dari mana kah uang yang sebanyak itu mereka dapat ? dari gajikah, usahakah ? atau warisan yang adakah ?. Miskin kah bangsa ini ? yang kaya makin kaya dan yang miskin tambah miskin bahkan lebih sengsara.Serentetan peristiwa lainnya adalah ada dari calon-calon wakil rakyat kita yang harus berurusan dengan pihak yang berwajib karena melakukan tindakan dan pelanggaran yang melanggar hukum. Mereka tak segan-segan melakukan korupsi untuk kelancaran urusannya. Padahal mereka adalah orang-orang yang telah berfatwa untuk menghapuskan korupsi.Lalu kita sebagai rakyat apakah yang harus kita lakukan di tengah hiruk pikuk ini ? adakah hal-hal lain yang positif yang bisa kita lakukan di tengah perseteruan itu ? atau kita hanya menepuk dada atau mengernyitkan dahi sambil berkata, aduh bangsaku, pemimpinku dimanakah hati nurani mu ?. Hal yang paling mudah yang bisa kita lakukan adalah berdo'a semoga kita punya para pemimpin rakyat yang betul-betul amanah yang tidak hanya bisa berbicara di lidah akan tetapi juga dibawakan dalam tindakan nyata untuk memajukan bangsa ini.Mungkin kita hanya bisa berpesan Hai! para pemimpin kami Majulah dengan cara yang sopan dan santun dengan tidak menghalalkan segala cara, Bangunlah bangsa ini dengan penuh kebijaksanaan dengan tidak menyelam sambil minum air. Bangkitkanlah bangsa ini untuk terus maju kedepan seperti negara-negara lain. Tinggalkanlah langkah-langkah yang positif untuk anak cucu kalian untuk dapat di teruskan kearah yang lebih baik.Ingatlah!! setelah kalian memimpin kalian akan kembali kepangkuan-Nya dan itu akan diminta pertanggungjawabannya terhadap apa yang kalian pimpin.MAJULAH DAN BANGKITLAH BANGSAKU!!!

Komentar :

ada 0 komentar ke “Maju dan Bangkitlah BangsaKu!”

Post a Comment